Ribuan siswa di Solo peringati hari lahir Pancasila

Solo (Espos)--Pemerintah Kota Solo menggelar kegiatan dalam rangka memperingati lahirnya Hari Pancasila 1 Juni 1945, salah satunya dengan aksi dan kreasi menulis teks pancasila secara massal di areal citywalk (depan Sriwedari), Sabtu (29/5).

Menurut Panitia kegiatan, Soedjinto, dalam kegiatan tersebut pihaknya melibatkan kurang lebih 5.000-an siswa SD/SMP di Kota Solo. Dia mengatakan, selain menulis teks pancasila, siswa juga harus mampu untuk memberikan contoh perbuatan atau sikap secara riil dalam kehidupan sehari-hari.

Diharapkan siswa tidak hanya hafal sila-sila yang terkandung dalam Pancasila tetapi juga mengaplikasikannya di dalam kehidupan bermasyarakat. “Selain kegiatan ini, kami juga menggelar acara saresehan,” jelas dia kepada Espos.

Dia menambahkan, penerapan sikap pancasila harus menjadi kebiasaan dan dikenalkan kepada siswa sejak pada usia dini. Menurutnya, dengan sikap dan mental tersebut, siswa akan memiliki jiwa nasionalisme. “Harus dipupuk sejak dini, baik di dalam keluarga, sekolah dan masyarakat,” papar dia. Menurut salah seorang siswa kelas VII SMPN 15 Solo, Raden Aditya, 12, tidak mudah menerapkan sikap pancasila yang merupakan falsafah bangsa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari. Dia mengatakan hal yang paling sulit untuk diterapkan yakni sikap gotong royong dan mengutamakan persatuan, karena sekarang ini seseorang lebih cenderung mementingkan diri sendiri.

“Penerapan sikap Pancasila itu tidak mudah, tetapi tidak mustahil untuk dilakukan salah satunya dengan mengutamakan kepentingan bersama diatas kepentingan diri sendiri,” jelasnya.


Sumber
Solopos.com

Mau dapat uang Gratis, dapat kan di http://roabaca.com/forum/index.php/topic,87.0.html

0 komentar:

Posting Komentar