Biar Tidak Tegang, Kelas Disulap Mirip Pesta
CILACAP, KOMPAS.com — Sejumlah siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Maos, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, mengaku tidak merasa kesulitan mengerjakan soal
Matematika dalam ujian nasional hari ketiga, Rabu (31/3/2010).
Bahkan, mereka mengaku senang dan tenang selama mengikuti ujian nasional yang dimulai sejak Senin (29/3/2010) di sekolahnya. "Soal-soal Matematika dalam UN malah lebih mudah dari try
out kemarin," kata Yesi Nurisma Sani (15).Selain soal ujian lebih mudah, kata dia, suasana ujian juga menyenangkan karena ruang kelas dihias sedemikian rupa. Pengawasnya pun tidak tampak menyeramkan.
Dengan demikian, menurut dia, siswa tidak merasa tegang saat mengerjakan soal-soal ujian nasional.Hal sama dirasakan Nanda Pradipta Meisyadana (15) meski mengaku sedikit mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal-soal ujian nasional mata pelajaran Matematika ini."Saya sedikit kesulitan menjawab soal yang berkaitan dengan gradien, tapi saya tetap optimistis soal tersebut bisa dijawab dengan benar. Apalagi suasana ruang ujian sangat menyenangkan dengan berbagai hiasan dan pengawasnya juga tidak menegangkan, " katanya.
Memang, suasana ruang kelas yang digunakan sebagai ruang UN di SMP Negeri 2 Maos ini
tampak berbeda dengan sekolah lain. Sekolah tersebut dihiasi berbagai kertas warna-warni, seperti sebuah pesta perayaan ulang tahun. Kepala SMP Negeri 2 Maos Sutikno mengatakan, ihwal hiasan itu dilakukan untuk menghindarkan siswa dari perasaan tegang atau stres karena takut menghadapi UN. "Selama ini sering kali muncul anggapan jika ujian itu menegangkan dan membuat stres siswa. Untuk itu, kami berupaya menciptakan suasana tenang dan senang selama ujian berlangsung, " katanya.
http://lipsus. kompas.com/ ujiannasional/ read/2010/ 03/31/13262074/ Biar.Tidak. Tegang..Kelas. Disulap.Mirip. Pesta.
0 komentar:
Posting Komentar