PELAJAR ACEH RAIH DUA MEDALI EMAS OLIMPIADE SAINS

Pelajar SMA Teuku NyaK Arif Fatih Bilingual School Banda Aceh mengukir prestasi menggembirakan, setelah meraih dua medali emas bidang kimia dan biologi pada Olimpiade proyek penelitian sains (ISPO) di Jakarta 3 Maret 2010.

Para siswi yang telah membawa nama baik Aceh di tingkat nasional itu disambut meriah para guru dan orang tua mereka saat tiba di Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Blang Bintang, Kabupaten Aceh Besar, Minggu.

Para siswi yang meraih prestasi tersebut yakni pasangan Cut Nyak Savira dan Aisyah Minzikrina (bidang kimia) dengan hasil karya pembuatan edibel film dari biji buah nangka. Biji nangka bisa diolah menjadi bahan pembungkus makanan yang bisa langsung dimakan.

Sedangkan, pasangan Meutia Rizki Innayah dan Ulfa Mazaya (bidang matematika) dengan judul permasalahan tanda kurung seimbang, yakni mencari rumus tersingkat untuk pengelompokan tanda kurung dan berhubungan dengan catalan number.

Selain itu, SMA Fatih Bilingual School putra meraih medali perunggu di bidang lingkungan atas nama T. Muhammad Farhan dan Amalul Auni, dengan proyek berjudul tanaman kangkung menjadi biofilter logam berat.

Kepala SMA Nyak Arif Fatih Bilingual School, Dra. Azizah Takril menyatakan, prestasi yang diraih anak didiknya tersebut merupakan kejutan bagi dunia pendidikan di Aceh, karena sekolah yang dipimpinnya itu baru tahun pertama dibuka.

SMA Nyak Arif Fatih Bilingual School yang khusus untuk putri itu mulai dibuka tahun ajaran baru 2009 dan para siswinya baru kelas satu. "Jadi, prestasi yang diraih anak-anak ini merupakan kejutan bagi kami, karena sekolahnya baru dibuka setahun," katanya.

Selain tingkat SMA, Fatih Blingual School juga menerima siswa tingkat SMP dan SD. Untuk SMA mereka tinggal di asrama. Azizah menyatakan, prestasi yang diraih anak-anak tersebut diharapkan menjadi motivasi bagi pelajar Aceh untuk bisa berprestasi lebih tinggi lagi, khususnya di bidang sains. Para pemenang nantinya akan mengikuti ajang olimpiade tingkat internasional pada tahun 2010. Untuk bidang kimia akan diselenggarakan di Belanda, matematika di Georgia, dan lingkungan di Ajarbaizan.

ISPO diselenggarakan atas kerja sama antara PASIAD (Turki) dengan Departemen Pendidikn Nasional. ISPO 2010 merupakan kegiatan yang kedua yang diikuti siswa di seluruh Indonesia dengan menampilkan 500 proyek.

Sumber
Banda Aceh, 7/3 (ANTARA)

0 komentar:

Posting Komentar